Selasa, 31 Mei 2011

**~** Kesusahan & Kegelisahan Dapat Menghapus Dosa **~**





Banyak diantara kita yang merasa sedih dan murung dengan datangnya ujian dalam hidup, sebagian diantara kita ada yang meronta-ronta dan berteriak atas musibah yang menimpa diri atau keluarganya. Namun tahukah wahai saudaraku sesungguhnya kasih sayang Alloh justru hadir disetiap episode kehidupan kita, suka maupun duka.

Rasulullah Shalallahu wa Salam bersabda "Seorang muslim yang tertimpa kecelakaan, kemelaratan, kegundahan, kesedihan, sakit maupun duka cita sampai-sampai tertusuk duri, niscaya Alloh akan menebus dosanya dengan apa yang menimpa itu" (Mutafaq 'alaih)

Dihadist yang lain, hadist yang dianggap sahih oleh Tirmidzi dan disepakati oleh Syaikh Nasirudin Al-Albani, Rasulullah bersabda "Sesungguhnya besarnya pahala itu tergantung pada besarna ujian. Dan sesungguhnya apabila Alloh mencintai suatu kaum, maka Alloh akan menguji mereka. Barangsiapa ridha maka Alloh akan meridhainya dan barangsiapa murka maka Alloh akan memurkainya."

Juga hadist yang diriwayatkan Ahmad dalam Musnad, dianggap hasan oleh Al-Arnauth, " Orang mukmin laiki-laki dan perempuan akan senantiasa mendapat cobaan baik menimpa tubuhnya, hartanya maupun anaknya sehingga ia menghadap Alloh tanpa membawa dosa."

Sumber : Buku 166 Kiat Menggap Surga, Nayif bin Mamduh bin Abdul Aziz Ali Sa'ud

Tidak ada komentar:

Posting Komentar